Kamis, 24 Januari 2019

Nabire adalah salah satu Kabupaten di Papua yang merupakan wilayah paling Timur. Ibukotanya yaitu Kota Nabire. Kabupaten Nabire sendiri posisinya . di Teluk Cendrawasih yang nan eksotis.


Nabire merupakan Kabupaten yang memiliki potensi yang luar biasa. Memiliki kekayaan berupa Wisata Bahari, Wisata Alam, Wisata Pantai bahkan Wisata Budaya. Sehingga bisa dikatakan untuk jangka waktu panjang ke depan Nabire bisa menjadi Kabupaten dengan tujuan wisata.

Meskipun Kabupaten Nabire belum secara resmi ditetapkan sebagai daerah wisata. Namun perlahan-lahan pembangun pariwisata di Nabire sudah membuahkan hasil. Beberapa lokasi wisata telah di ambil alih oleh pemerintah setempat untuk dikembangkan. Nah buat kamu yang berencana berlibur ke Kota Nabire, berikut 7 tempat rekomendasi wisata versi pacebro.

1. Kwatisore, Menyelam bersama Hiu

 

Hanya di Kwatisore, Hiu Paus berenang ke permukaan menggosok tubuh enam tonnya ke perahu nelayan dan bercanda dengan penyelam. Anda bisa mencoba bertualang yang membutuhkan nyali ini.

Taman Nasional Teluk Cenderawasih di Nabire menjadi habitat salah satu spesies laut raksasa, hiu paus. Taman nasional Teluk Cendrawasih (TNTC) adalah kawasan konservasi laut seluas 1,4 juta hektar di wilayah kepala burung Tanah Papua. TNTC menjadi kawasan konservasi karena keunikan alamnya. Kawasan yang 89,9 persen luasnya berupa perairan dan sisanya berupa daratan pesisir pantai, pulau-pulau kecil serta hutan mangrove ini memiliki kekayaan sumberdaya alam berupa keanekaragaman flora dan fauna yang tinggi. Misalnya anggrek hutan dataran rendah di pulau-pulau kecil, padang lamun, mangrove, ribuan jenis ikan endemik dan terumbu karang yang masih terawat.

Whale Shark atau lebih dikenal dengan istilah hiu totol, merupakan jenis ikan keluarga Hiu yang memiliki ukuran paling besar dibanding ikan hiu lainnya. Ia jinak dan bergerak lambat. Makanannya ikan- ikan kecil, plankton dan ubur-ubur. Hiu Paus kerap kali menampakkan dirinya di permukaan air. Umumnya mereka muncul di sekitar bagan (rumah terapung tempat menangkap ikan) yang banyak ditemukan di sepanjang perairan Kwatisore. Selain hiu paus, Desa Kwatisore juga menawarkan pengalaman menginap di bibir pantai.

2.Pantai Monalisa

Nabire memiliki beberapa wisata pantai yang elok, salah satu Pantai indah yang menjadi tempat wisata menarik di Nabire selanjutnya yaitu Pantai Monalisa. Pantai ini terletak di Barotei Kampung Air, Mandidi Samabusa. Nama pantai ini diambil dari nama pemilik resort yang keberadaannya kini menarik perhatian masyarakat Nabire.

Keindahan yang disajikan dari Pantai ini terlihat dari berdirinya satu jembatan dimana setiap sisinya terdapat bilik peristirahatan. Disisi lain tampak air laut yang begitu biru dan tampak dangkal sehingga pengunjung dapat berenang dengan aman. Oh ya.. satu kegiatan yang menjadi favorit banyak wisatawan disini yaitu menikmati senja dan menyaksikan keindahan sunset dari bilik peristirahatan. Suasana romantis pun menyatu dengan keindahan alam yang mempesona.

3.Air Terjun Bihewa

 

Air terjun Bihewa memiliki keunikan di banding air terjun yg lain dan mempunyai keistimewaan karena di samping airnya yg dingin jernih dan udara yg begitu sejuk, air terjun Bihewa mempunyai tingkat tingkatan sampai tingkat ke tujuh ” Ada 7 ” tingkat dari tingkat pertama sampai tingkat ketujuh di setiap tingkat ada tempat untuk bermain , mandi, berenang dan sangat cocok untuk di abadikan untuk berfoto.

Selain itu, ada fosil yang menyerupai kepala ular, konon katanya adalah ular yang berada di dalam air tersebut.

Ait Terjun Bihewa sangat indah juga mudah terjangkau karena semua kendaraan baik mobil maupun motor bisa langsung parkir di dekat lokasi yg di tujuan kurang lebih berjarak 50 meter sehingga kita tidak merasa capak saat berkunjung ke sana.

Setiap hari banyak para pengunjung terlebih saat liburan dan hari Minggu mencapai 200 sampai 300 orang pengunjung.

4.Teluk Cendrawasih

 

Taman Nasional Teluk Cendrawasih atau lebih dikenal dengan nama Teluk Cendrawasih merupakan tempat wisata bahari di Nabire yang sangat mengagumkan. Tempat ini bahakan termasuk taman nasional laut terbesar di Indonesia dan merupakan tempat menyelam terbaik di Nusantara.

Taman nasional ini memiliki area seluar 1.453.500 hektar. Terdiri dari Hutan Manggrove, Hutan tropika, Sera terumbu karang. Taman nasional ini memiliki 150 type spesies yang berasal dari 15 famili dan 290 type ikan yang tersebar di sepanjang tepian pulau dan lautan yang berada dalam satu kawasan Taman Nasional.

Daya tarik yang dimiliki Teluk Cendrawasih ini adalah Keindahan Wisata Baharinya yang begitu indah. Disini terdapat tetesan vertikal yang megah, taman karang yang indah, serta kehidupan spons dan berjuta ikan. Bahkan disini merupakan tempat bermain salah satu hewan laut terbesar di duni yaitu Hius Paus (Whaleshark) berbintik. Selain Whaleshark di tempat ini juga ditemukan Penyu sisik, penyu hijau umu, penyu ridle pasifik, dan Penyu Belimbing. Selain itu terdapat pulau kepiting kelapa, lumba-lumba, dan Hiu.

Jika kamu tertarik mengunjungi Teluk Cendrawasih maka sebaiknya datang pada waktu terbaik yaitu antara Mei dan Oktober. Untuk lokasi tempatya anda bisa melalui Nabire kemudian mengambil longboat ke Taman Pualu Rumberpon yang memakan waktu 5,5 jam. Tau melalu whalesharks untuk mengambil perahu menuju desa Kwatisore dari Nabire. Perjalan memakan waktu sekitar 3 jam.

5. Wisata Tugu-Tugu di Kota Nabire

Mungkin di Kota lain memiliki satu simbol dengan berbentuk tugu, tetapi tidak dengan Kota Nabire. Nabire memiliki beberapa tugu yang tersebar di sepanjang jalanan kota.

Jika kamu baru datang ke Nabire, jangan lewatkan momen untuk abadikan diri di tugu-tugu ini. Berikut daftarnya;

Tugu Selamat Datang di Jl. Pepera.


Tugu Cenderawasih di Jl. Merdeka


Tugu Roket/Tugu Tinggal Landas didepan Kantor Bupati.


Tugu Pattimura di jl.Yos Sudarso


Tugu Karel Gobay


6. Pantai Burate

Tempat wisata menarik di Nabire selanjutnya adalah Pantai Burate. Keindahan yang disajikan di Pantai ini berupa ombak yang cukup tenang sehingga nyaman digunakan untuk aktifitas berenang oleh wisatawan. Selain itu jika tujuan liburan kamu untuk menyendiri maka Pantai Burate adalah jawabannya. Pantai ini memiliki suasana sepi dan cocok buat kamu yang hanya hanya ingin menyendiri sembari menikmati keindahan laut yang begitu mempesona.

7. Pantai Maf

 

Tempat wisata di Nabire berikutnya yaitu Pantai MAF. Pantai ini terletak 400 meter dari kota Nabire. Nama MAF diambil dari Bandara MAF (Mission Aviation Fellowsip) karna letaknya sangat deat dengan Bandara Nabire.

Daya tarik dari pantai ini adalah lokasi yang terletak di pinggir jalan yang menghubungan pusat kota dan bandara. Sehingga pengunjung sangat senang mampir ke pantai ini. Pantai MAF sering juga dijadikan lokasi piknik bagi wisata keluarga. Meskipun pantai ini memiliki pasir yang berwarna hitam, namun setiap harinya pantai MAF selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan. Kini Pantai MAF diubah nama menjadi pantai Nabire.

8. Pantai Nusi

Pantai indah berikutnya yang menjadi tempat wisata menarik di Nabire adalah Pantai Nusi. Pantai ini berada di Ujung Timur Nabire, tepatnya di Distrik Makimi, Nabire. Sekitar 30 Km dari pusat kota Nabire.

Meskipun Pantai Nusi memiliki pasir berwarna hitam, namun pantai ini selalu ramai dikunjungi wisatawan. Daya tarik utama yang dimiliki oleh Pantai Nusi yaitu keindahan wisata bawah laut yang begitu kaya. Semua keindahan tersebut bisa dinikmati dengan kegiatan Snorkling, pengunjung bisa menikmati keindahan terumbu karang, beragam jenis ikan, rumput laut, serta biota laut lainnya. Kamu gak usah khawatir disini tersedia fasilitas penyewaan buat peralatan snorklingnya.

9. Pantai Sanoba

Tempat Wisata Menarik di Nabire yang pertama yaitu Pantai Gedo. Pantai ini terletak di Desa Sanoba, Wahario. Letaknya sekitar 10 meter sebelah timur Kota Nabire. Untuk sampai ke Pantai Gedo hanya dibutuhkan waktu 20 menit dari Kota Nabire.

Keindahan dari Pantai Gedo terlihat dari birunya air laut dan warna pasir yang bergitu putih bersih. Di sekitaran pantai ini juga di bangun beberapa area bermain anak-anak seperti Taman bermain, Pemandian, serta wahan-wahan penunjang lainnya. Tampak juga beberapa tokoh melengkapi fasilitas di Pantai ini. Aktifitas yang banyak dilakukan di pantai ini adalah berenang dan berjemur.

Pantai ini dulunya telah dikelola oleh masyarakat setempat. Namun dari potensi wisata yang luar biasa akhirnya Pantai ini diambi alih oleh Dinas Pariwisata untuk dikelola dengan baik. Meskipun pembangunan Pantai Gedo masih terus berlangsung setiap harinya pantai ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan. Nah.. Jika kamu sedang bepergian ke Kawasan Nabire maka tak ada salahnya mampir ke Pantai Gedo.

10. Danau Mamae

Di kabupaten nabire memiliki potensi wisata alam yang cukup indah dan patut untuk anda kunjungi. Di kabupaten nabire memiliki satu danau yang sangat terkenal yaitu danau mamae yang terletak di distrik teluk kimi nabire. Danau ini memiliki cerita sejarah yang bisa membuat anda tertarik dan keindahan alam yang masih alami dan asri. Selaiin danau, wisata alam lainnya di kabupaten nabire juga ada air terjun kura-kura yang sangat indah, kolam pemancingan ikan yang terletak di desa kalisemen wanggar dengan ikan khas papua. Anda juga bisa mengunjungi bendungan kalibumi yang terletak di daerah desa bumiayu wanggar serta anda juga bisa mendaki gunung karena di kabupaten nabire terdapat gugusan pegunungan yang indah bagi anda para pecinta alam.

11. Pantai Yamari

Pantai lainnya adalah pantai yamari, pantai ini terletak di komplek taman remaja gedo dan berjarak kurang lebih 5 km saja dari pusat kota nabire. Pantai yamari memiliki obak yang tidak terlalu besar serta memiliki pasir bewarna hitam dengan teksturnya yang sangat halus seperti tepung.

Di pantai yamari banyak pohon yang tumbuh sehingga anda tidak perlu khawatir kepanasan. Di bawah pohon juga biasanya sudah terdapat bangku yang bisa anda jadikan sebagai tempat istirahat. Pengelolaan pantai ini memang belum maksimal, terkadang ada pengunjung yang harus membayar biaya masuk namun ada juga pengunjung yang tidak membayarnya. Meskipun namanya masih dalam komplek taman remaja namun yag datang ke pantai ini lebih banyak para keluarga yang ingin berpiknik ria menghabiskan liburan.

Nah, demikian 11 tempat wisata menarik di Kota Nabire



AD BANNER

BTemplates.com

Kategori

AD BANNER

Aku Papua

Aku Papua

Izaak S Kijne

Izaak S Kijne

Firman Tuhan


"Hendaklah perkataan Kristus diam dengan segala hikmat mengajar dan menegur seorang akan yang lain dan sambil menyanyikan mazmur, dan puji-pujian dan nyanyian rohoni, kamu mengucap syurkur kepada Allah di dalam hatimu"



" KOLOSE 3:16"


Post Top Ad

Your Ad Spot

Sponsor

test
Responsive Ads Here

Pengikut

Popular Posts